MAL Skor: 8.29
Rilis: Winter 1996

Sinopsis
Rurouni Kenshin mengisahkan kehidupan Hitokiri Battousai, seorang mantan pembunuh dari Bakumatsu. Latar waktunya ada di tahun ke-11 era Meiji, jadi lika liku samurai terasa kental dan nyata dengan tema puncak revolusi Jepang.
Setelah selesai melawan pemerintah yang militeristik, Hitoriki Battousai kemudian menghilang. Sepuluh tahun kemudian, muncul seorang samurai pengembara bernama Kenshin Himura yang bersumpah melindungi rakyat Jepang.
Ternyata Kenshin Himura adalah Hitoriki Battousai yang sudah bertobat. Cerita Rurouni Kenshin pun berlanjut dengan kepribadian Kenshin yang berubah menjadi orang baik.
Kenshin tak hanya berniat melindungi masyarakat Jepang, ia juga bersumpah untuk tidak mengambil nyawa dan membunuh orang lain. Ia pun mendedikasikan dirinya untuk menolong siapa saja yang membutuhkan bantuan.
Suatu hari, Kenshin Himura bertemu dengan Kaoru Kamiya, seorang gadis pemilik tempat berlatih pedang atau dojo. Saat itu Kaoru tengah diancam oleh penjahat di dojo dan kemungkinan akan dibunuh.
Tak tega melihat apa yang terjadi, Kenshin pun membantu Kaoru dan mengusir penjahat tersebut. Untuk berterima kasih atas kebaikan hati Kenshin, Kaoru pun mengizinkan Kenshin menginap dan tinggal sejenak di dojo yang ia kelola.
Sementara waktu, Kenshin menghentikan aktifitasnya sebagai samurai pengembara dan menetap disana. Di sela waktu luang, Kenshin juga membantu Kaoru mengelola dojo atau membantu urusan rumah.
Cerita Rurouni Kenshin tak berakhir disini. Selama tinggal dengan Kaoru, Kenshin masih kerap di datangi musuh lamanya, yang membuatnya mau tak mau harus mengangkat pedang dan melawan.
Detail
Judul | Rurouni Kenshin: Meiji Kenkaku Romantan |
Judul Inggris | Rurouni Kenshin, Samurai X |
Tanggal rilis | 10 Januari 1996 – 8 September 1998 |
Genre | Action, Adventure, Comedy, Romance, Historical, Samurai |
Studio | Gallop, Studio Deen |
Sumber | Manga |
Opening song | 1: “Sobakasu (そばかす)” by JUDY AND MARY 2: “½” by Makoto Kawamoto 3: “Kimi ni Fureru Dake de (君に触れるだけで)” by CURIO |
Ending song | 1: “Tactics” by THE YELLOW MONKEY 2: “Namida wa Shitteiru” by Mayo Suzukaze 3: “HEART OF SWORD ~Yoake Mae~ (HEART OF SWORD 〜夜明け前〜)” by T.M.Revolution 4: “the Fourth Avenue Café” by L’Arc~en~Ciel 5: “It’s gonna rain!” by BONNIE PINK 6: “1/3 no Junjou na Kanjou (1/3の純情な感情)” by SIAM SHADE 7: “Dame! (ダメ!)” by You Izumi |
Website | www.kenshin-tv.com |
Karakter Rurouni Kenshin
1. Kenshin Himura

2. Sanosuke Sagara

3. Kaoru Kamiya

4. Yahiko Myoujin

Tempat Nonton
Kamu bisa nonton anime Rurouni Kenshin di bawah ini.
Info anime lainnya: